Bayang-bayang

1367519726508963717

aku benci bila malam tiba
sebab sepi akan datang
sepi itu bagai kendaraan
yang ditumpangi bayang bayang

aku benci dengan bayang bayang
sebab tak bisa ku pegangi
pemiliknya ada disana
tapi bayang bayangnya disini

kata orang bayang bayang itu sepanjang badan
tapi ini tidak
bayang bayangnya seputar wajah dan senyuman

kala sepi telah terparkir dihalaman
bayang bayangmu akan turun
menemani tidurku
sepanjang malam

setiap mataku terpejam
wajahmu terbayang
sampai akupun tertidur
bayang bayangmu ikut membaur

pernah sekali waktu aku usir
biar tak kembali lagi
tapi entah kenapa
tiba tiba dia bisa hadir

kadang aku kesal pada diriku sendiri
mengapa aku tak mampu bersembunyi
bayang bayang wajahmu
begitu indah di mataku

pernah suatu ketika aku bandingkan
bayang bayangmu dengan bintang bintang
aku bahkan nyaris tak bisa membedakan
karna keduanya sama mengagumkan

tapi lama lama aku bosan
bercumbu dengan bayang bayang
aku ingin terbang menjemput pemiliknya
tapi aku tak bisa karna belum waktunya

nanti bila sudah saatnya
kambali bertemu dengannya
sekarang tak mungkin
dia berada ditempat lain

akhirnya aku pasrah
bila ini yang bisa kujamah
semoga saja kamu disana

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.